16 Juni 2006

FlashBlock

Setelah sekian lama menggunakan browser firefox, extension yang paling bermanfaat bagi saya adalah adblock. Sebenernya Ada banyak keuntungan setelah saya beralih menggunakan brower ini, security yang lebih baik (no spyware anymore), tabbed browse, dll, namun yang benar-benar kasat mata yaa Adblok ini. Namun ada sedikit kesulitan. Adblok bekerja dengan baik untuk advertise file GIF, namun tidak begitu baik untuk file flash. Sebenarnya bisa di blok, namun saya harus melacak di source page untuk mengetahui path dimana file flash ini kudu di blok. Untunglah (baru ketemu hari ini) ada solusi. Gunakan extension FlashBlock. Kenapa pula baru kepikir sekarang...

Tidak ada komentar: