Artikel ini di dasari oleh artikel Ardhian. Setelah saya mencoba sendiri dan ada sedikit perbedaan. Saya menggunakan CentOS linux v4.3 (with GNOME) dan Windows XP dengan tools XManager. Teknik yang akan saya uraikan ini harusnya cocok untuk Linux dari keluarga Redhat/ Fedora.
Demi berhasilnya teknik ini, ada baiknya anda mematika firewall/ iptables mesin linux anda pada saat configurasi dan testing. Jika sudah berhasil, aktifkan kembali firewall anda dengan menambahkan rule allow untuk port 177 (tcp/udp). Pastikan port ini tidak terexpose keluar network anda.
Step-by-step
- Edit file /etc/rc.d/init.d/xfs. Ubah baris
daemon xfs –droppriv –daemon
menjadi
daemon xfs –droppriv –daemon –port 7100. - Edit file /etc/X11/xdm/Xaccess . Buang karakter "#" diawal baris
#* #any host can get a login window
menjadi
* #any host can get a login window. - Edit file /etc/X11/xdm/xdm-config dan edit baris
DisplayManager.requestPort: 0
menjadi
DisplayManager.requestPort: 1. - edit file /etc/X11/gdm/gdm.conf
cari section [xdmcp], edit baris Enable=false menjadi Enable=true
selain itu uncomment (buang karakter "#") baris-baris berikut (hanya yang ada di dalam section[xdmcp] ) :
HonorIndirect=true
MaxPending=4
MaxPendingIndirect=4
MaxSessions=16
MaxWait=15
MaxWaitIndirect=15
DisplaysPerHost=2
PingIntervalSeconds=15
Port=177
Willing=/etc/X11/gdm/Xwilling - Restart XWindows anda (ketik perintah: service xfs restart atau reboot sekalian)
- Linux anda sudah siap. Dengan menggunakan XManager, harusnya ada sudah bisa mengakses Linux anda (ga usah di ajarin yah? :).
Berikut adalah tamplian screenshoot xmanager di komputer saya.
9 komentar:
saya mencoba pada fedoracore5, namun langkah yang kedua kok ga ada ya? /etc/X11/xdm/Xaccess, nyarinya dimana ya?
btw saya dah lihat blognya pak ardian itu, dan nanya di forum linux kok ga nemu jawabannya apa ya
http://forum.linux.or.id/
viewtopic.php?t=6236
thanks :)
oo iya, ada perbedaan untuk fedora5.
maaf saya belum sempet coba, namun informas ini mungkin bisa membantu.
Mas Ech, bisa diajari cara login dari xmanagernya, saya kok selalu ga bisa eh. Saya jalanin /usr/X11R6/bin/X dari command executionnya. Ujung2nya dapet pesen error :( saya dah coba di fedora core9, redhat9 dan terakhir centos 4.3 tetep ga bisa, apa yang salah yak btw emailnya di ech_id@yahoo.com? thanks
Coba buka Xbrowser, kemudian klik "new"Akan muncul Dialog Wizard.
Pilih "XDMPC for running an X Windows environment" kemudian next
Pilih method "Query", pada kolom Host isi IP address linux anda (port 177) kemudian next.
Pilih "auto" pada Xserver profile , next lagi
Isi nama apa aja kemudian finish.
Selesai step diatas, anda tinggal double click icon yang barusan anda buat di Xbrowser. Kalau setting linuxnya suxes, harusnya bisa jalan xwindowsnya.
bukankah lebih mudah dengan menggunakan VNC?
Ame: Intinya adalah ada banyak cara, kebetulah yang dibahas disini adalah teknik dengan XDMCP. Mau pakai yang mana itu tergantung kebutuhan. AFAIK, kelebihan XDMPC dibanding dengan VNC adalah kemampuan bisa di remote oleh beberapa client/ user sekaligus menjalankan session yang berbeda-beda pada saat bersamaan.
Terima kasih pak... postingannya membantu sekali. Tulisan ini saya link di salahsatu postingan saya tidak apa2 kan?
Mr ech
dapatkah kita buka xbrowser dengan automatic login (misal menggunakan script di file *.bat) sehingga tidak perlu memasukkan user dan password server Sun
Thanks ;)
Halo 4nd13,
Saya belum tahu kalau XManager bisa seperti itu. yang paling mungkin adalah dipasang software lain untuk automatic login (single sign on)
thx.
Posting Komentar